Sayyid Agil Hadiri Isra Mi’raj Tahun 1444 H di Pondok Pesantren Mahasiswa Raudhatul Irfan

Muhammad Sayyid Agil turut hadir dalam kegiatan Peringatan Isra Mi'raj di Ponpes Raudhatul Irfan selepas peresmian BLK.| istimewa

LINGKARPENA.ID | Sekretaris TIDAR Tunas Indonesia Raya Jawa Barat, Muhammad Sayyid Agil turut hadir dalam peringatan Isra Miraj tahun 1444 Hijriah yang digelar di pondok pesantren mahasiswa Raudhatul Irfan Kecamatan Cisaat, Minggu (29/01/2023).

Sayyid Agil dalam kesempatan itu ditemani Ust Irfan Sofian M.Pd selaku pengasuh pondok pesantren dan Rektor Universitas Nusa Putra Sukabumi Dr. H. Kurniawan.

Baca juga:  Diduga Oplos Gas LPG, Warga Palabuhanratu Sukabumi Ditangkap Polisi

Kegiatan tersebut sekaligus menjadi agenda usai peresmian Balai Latihan Kerja (BLK) oleh skertaris TIDAR Jawa Barat Muhammad Sayyid Agil bersama Rektor Universitas Nusa Putra Dr. H. Kurniawan.

Sekretaris TIDAR Jawa Barat Muhammad Sayyid Agil turut memberikan minuman Susu pada jemaah/mustami Isra Mi’raj.| ist

“Alhamdulillah hari ini dua agenda sekaligus dilaksanakan. Peringatan Isra Mi’raj dan juga peresmian BLK. In syaa Allah semua kan menjadi berkah,” terang Sayyid Agil, kepada Lingkarpena.id Ahad (29/1/23).

Baca juga:  Depresi Hebat Dialami Warga Cikembar Sukabumi

Menurut Agil, BLK diperuntukan sebagai wadah masyarakat pemuda-pemudi belajar digitalisasi maupun multimedia di luar pendidikan formal guna pengembangan kreasi dan inovasi masyarakat dalam dunia digital.

Sayyid Agil yang juga bagian dari masyarakat sekitar mengungkapkan dalam sambutannya, ia juga merupakan putra daerah yang sejak kecil hingga saat ini sudah menjadi bagian dari daerah tersebut.

“Sejak kecil saya dibesarkan disini dan sekarang sudah saatnya saya turut berkontribusi untuk perkembangan dan kemajuan di sini,” tandasnya.

Baca juga:  Ketua TIDAR Jabar Jadi Pemateri Talkshow Pengusaha Muda

Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan penuh khidmat dan ancar. Sayyid Agil juga menghimbau kepada para masyarakat dan para santri yang turut hadir agar sama-sama membangun dan mengembangkan kreatifitas dan inovasi untuk mendorong lebih maju digitalisasi di wilayah tersebut.(*)

Pos terkait