Api Lalap Rumah 3 Unit Damkar Dikerahkan

Pemadam kebakaran berjibaku menjinakan api dengan menerjunkan 3 unit kendaraan, Sabtu 12 Maret 2022. | Foto: Istimewa

LINGKARPENA.ID – Bencana kebakaran rumah tinggal terjadi di Kabupaten Sukabumi pada Sabtu, 12 Maret 2022. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08:15 Wib pagi tadi.

Berdasarkan laporan dari Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi, kebakaran tepatnya di Kampung Babakan Pendeuy, Rt 03/02 Desa Bojong Kokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.

Api diduga terjadi dari arus pendek atau korsleting listrik yang ada di rumah milik Deden Ridwan itu. Untuk memadamkan api sedikitnya 3 (tiga) unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kebakaran.

Baca juga:  Dituding Tidak Adil, Ketua RT Minta Pemerintah Hentikan Bantuan Langsung Tunai

“Satu rumah milik Deden mengalami rusak berat akibat terbakar. Beruntung tim pemadam kebakaran dapat segera menjinakan api,” seperti keterangan yang didapat dari laporan Pusdalops Kabupaten Sukabumi Sabtu siang yang diterima media.

Petugas Muspika dan sejumlah relawan segera m ndatangi di lokasi kejadian dengan melakukan asesmen dan pendataan. Pemilik rumah saat ini diungsikan karena rumah tidak dapat dihuni.

Baca juga:  Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Sebut Pengelolaan ZIS Baznas Cukup Baik

“Petugas membantu memindahkan barang-barang yang berhasil terselamatkan. Meski tidak ada korban jiwa Deden mengalami kerugian materi cukup lumayan. Jumlah kerugian yang dialami pemilik masih dalam perhitungan petugas,” terangnya.(***)

Pos terkait