Koordinator Kemendikbud dan Kabid Budaya Disparbud Kabupaten Sukabumi Pentingnya Tertib Administrasi Sanggar, Ini Keutamannya

Koordinator Kemendikbud wilayah Kabupaten Sukabumi bersama Kabid Kebudayaan dan Kasepuhan sanggar saat foto bersama | Aris Wanto

LINGKARPENA.ID | Pemerintah Kabupaten Sukabumi pada Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga menyatukan pemahaman sebagai upaya Pemuktahiran data Poko Pikiran Kebudayaan Daerah (PPKD) guna peningkatan Sumber Daya Kebudayaan di Kabupaten Sukabumi.

Kegiatan tahunan tersebut di gelar di Hotel Agusta Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Kamis 29 Desember 2022.

Menurut Kepala Bidang Kebudayaan pada Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sukabumi Yanti Irianti mengatakan, kegiatan dilakukan sebagai pemutahiran data sanggar-sanggar yang sudah memiliki kelengkapan akta pendirian salah satunya.

“PPKD ini bersifat dinamis. Jadi setiap tahun itu perlu dimutahirkan. Jadi sepanjang kita perlu pemutahiran, bisa dilaksanakan setiap tahun. Tapi jika dipandang pokok pikiran itu dipandang sudah lengkap tidak perubahan, jadi tidak perlu dilakukan. Kita sesuaikan dengan kebutuhan,” ujar Yanti kepada LINGKARPENA.ID Kamis (29/12/2022).

Baca juga:  Kebakaran Habiskan Satu Rumah di Datarnangka Sagaranten

Menurut Yanti, di Kabupaten Sukabumi Sanggar yang sudah memiliki managerial bagus dan memiliki akta notaris baru pada kisaran 20 persenan. Dan hal itu merupakan salah satu tugas Dinas untuk melakukan pembinaan pada sanggar-sanggar tersebut.

“Ya untuk meningkatkan manajemen yang baik, menegerial yang baik, sehingga dapat meningkatkan kemampuan untuk mengakses kegiatan di luar dan meningkatkan daya jual sanggar itu sendiri serta tidak terbatas paada kegiatan dari pemerintah saja. Termasuk kegiatan-kegiatan yang dikelola oleh masyarakat maupun pihak swasta,” tegasnya.

Disinggung soal kapan dilakukan kegiatan yang melibatkan seluruh sanggar yang ada di Kabupaten Sukabumi, ia menjawab saangat tidak mungkin. Karena sanggar sendiri di Kabupaten Sukabumi berada dikisaran 200-300 sanggar.

“Ya, harapan kami setidaknya nanti bisa mengadakan kegiatan yang melibatkan sanggar seni, pelaku seni yang banyak seperti pada kegiatan Riksa Budaya Jawa Barat kemarin,” pungkasnya.

Baca juga:  Selain di Nyalindung Angin Kencang Terjadi di Kecamatan Cibadak

Sementara itu Koornitator Kemendikbud wilayah Kabupaten Sukabumi Ahmad Dayari menambahkan, mengenain managerial dan pemutahiran sanggar yang belum memiliki legalitas lengkap diharapkan setelah kegiatan ini mereka bisa memperbaiki secara managerial.

“Ya, yang kita tahu saat ini masih banyak sanggar-sanggar yang belum menertibkan administrasi. Juga secara SDM jumlah orang-orang masih banyak yang belum mumpuni dalam bidang itu. Jadi setelah adanya kegiatan ini ada semangat untuk memperbaiki berbagai kekurangan dan kelengkapan administrasi di masing-masing sanggarnya,” tambah Ahmad.

Bahkan, diharapkan para pengelola sanggar setelah ini bisa menertibkan berbagai hal, seperti portofolio pertunjukan, arsip-arsip pertunjukan dan lain-lainnya diperbaiki. Karena jika memang ingin mempunyai sanggar yang tertib administrasi harus segera tertib sejak awal.

Baca juga:  Kukuhkan Paskibra, Bupati: Tanamkan Patriotisme dan Berjiwa Merah Putih

“Ya, karena ini akan menjadi modal awal, dengan begitu sanggar akan menjadi profesional. Contohnya tertib administrsi dan managerial sanggarnya diperbaiki. Ya contoh untuk mengajukan dana hibah misalnya, itu harus dengan aturan yang harus dilengkapi melalui sanggar itu sendiri,” tandasnya.

Ahmad juga menambahkan, banyak program yang bisa di akses oleh para komunitas sanggar dari pemerintah dengan cara mengajukan melalui prosedur resmi. Melalui Dana Indonesia News para pemilik sanggar bisa mengajukan seperti workshop, kunjungan budaya, bisa pelatihan tergantung proposal yang kita buat dan ajukan.

“Saya berpesan buat temen-temen sanggar di pemerintahan ada dana-dana abadi yang bisa dimanfaatkan. Namun, kembali tadi perbaiki terlebih dahulu administrasi dan akta notaris sanggarnya sehingga memiliki legalitas lengkap,” pungkasnya.

 

Pos terkait