Pelayanan Pemerintah Kecamatan Pabuaran Bertolak Belaka dengan Visi-Misi Bupati Sukabumi

Lingkarpena.id, SUKABUMI – Pelayanan pemerintahan Kecamatan Pabuaran Kabupaten Sukabumi, buat kecewa warga. Hal itu diketahui pada Kamis (11/11) saat warga sekitar mengurus kepentingan administrasi.

“Saya kecewa dengan pelayanan yang diperlihatkan staf pemerintah Kecamatan Pabuaran itu. Jangan melihat karena yang datang itu masyarakat kecil, seolah tidak ditolerir,” ujar salah satu warga Pabuaran yang enggan disebutkan namanya.

Baca juga:  DPMD: Deklarasi Damai untuk Menjaga Komitmen Para Calon Kades

Dikatakannya, pelayanan staf pemerintah Kecamatan Pabuaran itu ditunjukkan saat ia mengurus kepentingan di Kantor Kecamatan. Menurutnya, seorang pegawai yang digaji uang rakyat itu tidak sepantasnya memperlihatkan kebobrokan pelayanan.

“Saya ingin Bupati Sukabumi tahu bagaimana petugas pemerintah dalam memberikan pelayanan yang baik. Jika pelayanan seperti ini bisa mencoreng kredibilitas pemerintah itu sendiri,” sebutnya.

Baca juga:  25 ASN Pemda Sukabumi Dianugerahi Satyalancana Karya Satya Presiden RI, Ini Kata Bupati

Pelayanan seperti diketahui tadi itu bukan cuma kali pertama di Kecamatan Pabuaran ini. Hal itu sering terjadi dan dialami masyarakat kecil. Sikap dan pelayanan yang tidak menyenangkan kerap dialami khusus warga masyarakat miskin.

“Apa harus dibedakan pelayanan antara masyarakat kecil dengan warga mampu? Jika demikian dimana akan tercapai Sukabumi lebih baik itu. Saya rasa ini bertolak belaka dengan visi-misi Bupati Sukabumi,” cetusnya.

Baca juga:  Dukung GMSC, Pemkab Sukabumi Utus Sebagian Pengelola Program Belajar di Institusi Learning Hub Berskala Dunia

 

Redaksi: Lingkarpena.id
Redaktur: Akoy Khoerudin

Pos terkait