Uang Rakyat Kita Kembalikan Ke Rakyat

Lingkarpena.id, Sukabumi – Gubernur Jawa Barat, Ridwal Kamil mengatakan dengan tegas bahwa uang rakyat kita kembalikan ke rakyat. Hal tersebut disampaikannya pada saat meresmikan Jembatan Cibuni, Rabu (24/03/2021).

Jembatan Cibuni yang terletak di wilayah selatan perbatasan Kabupaten Sukabumi dengan Kabupaten Cianjur, diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, dan Bupati Cianjur, Herman Suherman. Itu berarti secara resmi jembatan itu sudah bisa dilewati oleh semua kendaraan yang akan atau menuju Sukabumi dan Cianjur.

Baca juga:  Tiga Kepala Daerah Resmikan Jembatan Cibuni

Baca juga:  Gebyar Bumdes LKD, Bupati Marwan: Bumdesama Harus Bangkit dan Koordinasi dengan UMKM

“Rakyat mau jembatan saya kasih jembatan, saya bisa membayangkan kebahagian warga di dua kabupaten ini, jembatan ini bisa mempercepat akses untuk jual beli warga, termasuk promosi wisata di sekitar wilayah kecamatan Cidadap dan Cijati bisa lebih lancar,” demikian dikatakan Gubernur.

Selain itu, Kang Emil menilai jembatan lama bisa dimanfaatkan sebagai pendukung sektor pariwisata, dengan cara membuat cafe di atas jembatan lama, dengan penambahan beberapa spot foto, agar pengunjung wisata dapat berswafoto.

“Pembangunan di Jawa Barat tidak harus selalu menunggu anggaran pemerintah, menurutnya  pembangunan infrastruktur di Jabar bisa menggunakan pola penugasan BUMD untuk pembangunan rumah sakit, jalan, hingga sekolah.

Baca juga:  Jelang 1 Ramadan, Ini Harga Bahan Pokok di Pasar Palabuhanratu

Tak hanya itu lanjtu dia kita mempunyai program pembangunann 25 Rumah sakit dan 1000 Puskesmas tanpa APBD, segera usulkan dan agar bisa direspon cepat oleh Cianjur dan Sukabumi.

Baca juga:  MNC Lido City Mendorong Ekonomi Kreatif dan Laju Investasi di Wilayah Kabupaten Sukabumi

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Jawa Barat selain mengajak untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dan mensukseskan program vaksinasi, Kang Emil juga mengajak  untuk mempromosikan pariwisata lokal.

Baca juga:  Camat Sukabumi Gandeng Pengawas dan Guru PAUD, Sosialisasikan Pentingnya Vaksinasi 

“Bali itu disediakan untuk tamu, sehingga saat pandemi datang mereka tutup, kalau di Jawa Barat bisa  mempromosikan wilayahnya sendiri. Untuk memenuhi pariwisata lokal saja sudah cukup” tambahnya.

Di akhir sambutan Gubernur menyampaikann bahwa hakikat menjadi pemimpin harus bisa memberikan perubahan bagi masyarakat

“Bupati Cianjur dan Sukabumi terpilih kembali, alhamdulillah artinya dirasakan perubahannya oleh masyarakat, karena hakikat pemimpin itu harus membawa perubahan, membawa manfaat, percuma kita berkuasa tapi tidak bermanfaat, mari bersama sama menjadi pemimpin yang dicintai masyarakat.” pungkasnya.

 

 

Redaktur: Dharmawan Hadi

Pos terkait