Lingkarpena.id, Sukabumi – Viral, gugus kesehatan Kecamatan Cibitung Kabupaten Sukabumi menghantarkan jenazah gunakan perahu, Senin (24/05/2021). Jenazah merupakan salah satu korban yang terkonfirmasi Covid-19 asal warga Kecamatan Cibitung.
Sesuai standar protokol kesehatan, para petugas yang mengantar jenazah ini menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap. Menempuh jalur air yang merupakan alternatif terdekat menuju lokasi pemakaman dimana jenazah disemayamkan sesuai keinginan pihak keluarga.
Baca juga: Kasus Probable Covid-19 Membuat Khawatir Warga Sukaraja
“Jenazah merupakan warga terkonfirmasi Covid-19. Sebelumnya dia menjalani perawatan di RS Jampangkulon. Lokasi pemakaman sesuai permintaan pihak keluarga. Namun, jalur tercepat ya, melalui sungai ini,” kata Kepala Puskesmas Cibitung, Yogianto kepada wartawan, Senin (24/5/2021).
Baca juga: Guru Honorer Mengalami Mata Buram Setelah Suntik Vaksin Covid-19
Pemulasaraan dan pemakaman jenazah sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19. Muspika Kecamatan Cibitung terlibat dalam proses pemakaman warga yang terkonfirmasi Covid tersebut.
“Semua berjalan lancar pada proses pemakaman jenazah. Muspika Kecamatan Cibitung semua ikut terlibat. Kendala tentu ada, tapi alhamdulillah bisa selesai tanpa kendala,” singkatnya.
Reporter: Akoy Khoerudin
Redaktur: Dharmawan Hadi