Kick Off Program UMKM Juara Kota Sukabumi

Kick Off UMKM Juara Kota Sukabumi tahun 2023.|Istimewa

LINGKARPENA.ID | Sejak tahun 2019 hingga saat ini ratusan UMKM Kota Sukabumi telah menjadi peserta UMKM Jabar Juara yang merupakan program unggulan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Hal ini disampaikan oleh Koordinator UMKM Jabar Juara Kota Sukabumi, Sri Fuji Rahayu, usai kick off program tersebut di bank bjb belum lama ini.

“Program ini diharapkan mampu mewadahi potensi para UMKM di Kota Sukabumi yang seringkali memiliki kemampuan untuk berkembang namun terkendala berbagai hal,” ujar Sri Fuji Rahayu.

Baca juga:  Mengharukan! Tahanan Narkoba Menikah di Masjid At-Taqwa Polres Sukabumi Kota

Mengatasi kendala tersebut pihaknya pun terus melakukan pembinaan dan menjalin komunikasi baik dengan UMKM peserta program saat ini maupun dengan UMKM yang telah menjalani program, agar mereka mendapatkan solusi dan mampu memajukan usahanya.

“UMKM binaan kita dari 2019 tidak putus, terus membina mendampingi, apapun yang perlukan dalam pemasaran, kita bantu,” jelasnya.

Baca juga:  Polres Apresiasi Warga Turut Vaksinasi, Khusus Lansia: Mendapatkan Doorprize Paket Sembako

Selain itu pihaknya pun menjalin kerja sama dengan berbagai pihak seperti Shopee dan akademisi untuk membantu UMKM naik kelas dan meluaskan jangkauan pemasaran mereka.

Namun seperti diakuinya kemajuan UMKM tidak akan terlepas upaya para pelakunya, karena pihaknya hanya akan memberikan pendampingan maupun fasilitasi.

“Capaiannya itu kita ditarget marketing. Kebanyakan memang pemasarannya diskala kecil, tapi sudah mulai ke skala bisnis. Itu yang bisa mendorong kita bersemangat, UMKM – nya berkomitmen, dan mau maju,” terangnya.

Baca juga:  Pemotor Tewas Usai Terlibat Kecelakaan di Jalan Pelabuhan II

“Jadi apapun yang kita berikan ilmu marketing, digitalnya, karena kita menggandeng Shopee, perpajakan, akademisi, semua kita pakai. Kembali lagi ke UMKM – nya untuk petugas pendamping hanya mendampingi,” jelasnya.*

Pos terkait