Kolaborasi Dua Forkopimda Gelar 1000 Vaksin Lansia di Gunungguruh Sukabumi

Lingkarpena.id, SUKABUMIKapolres Sukabumi Kota AKBP Sy Zainal Abidin, hadiri kegiatan vaksinasi 1000 lansia yang di gelar di Makopolsek Gunungguruh, Kamis (14/10/2021). Kegiatan vaksinasi yang di gelar merupakan kerjasama baik lintas Forkopimda antara Kota dan Kabupaten Sukabumi dalam percepatan vaksinasi lansia di dua daerah tersebut.

“Kegiatan hari ini merupakan wujud sinergitas kami dengan Forkopimda serta Forkopimcam Gunungguruh dengan menggelar vaksinasi lansia dengan 1000 dosis. Vaksinasi yang digelar merupakan langkah percepatan dalam penanganan covid-19 sesuai anjuran pemerintah di Indonesia,” ujar Zainal kepada awak media.

Dikatakannya, apresiasi tinggi terhadap pihak Forkopimcam Gunungguruh yang sudah melakukan mobilisasi dengan baik sehingga bisa terlaksana kegiatan vaksinasi ini dengan antusiasme masyarakat serta tertib. Besar harapan kami kegiatan yang serupa dapat dilakukan di masa yang akan datang dengan capaian yang lebih baik lagi karena target harus terus dikejar.

Baca juga:  Tim SAR Gabungan Tutup Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Cibubuay Sagaranten Sukabumi, Ini Kata Hendra
Baca juga:
AKBP Sy Zainal Tinjau Gebyar Seribu Vaksin Lansia di Gunungguruh

“Kami sangat mengapresiasi pihak Forkopimcam Gunungguruh dalam teknis pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang digelar hari ini. Mereka para lansia yang hadir diberikan paket sembako sebagai wujud daya tarik keikutsertaan dalam mensukseskan program vaksinasi ini tentunya. Diharapkan masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan dimanapun sehingga pencapaian semua pihak dalam memutus mata rantai covid-19 bisa teratasi dengan secara cepat dan baik,” paparnya.

Baca juga:  Petuga Piket Reskrim Polres Sukabumi Kota dan Kapolsek Datangi TKP Bunuh Diri

Sementara itu, pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi melalui Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Eka Widiaman mengatakan, sinergitas yang terbangun antara Forkopimda Kota dan Kabupaten Sukabumi dalam percepatan penanggulangan pandemi melalui gebyar vaksinasi ini sangatlah penting.

Menurut Eka Widiaman, Kecamatan Gunungguruh sasaran dan cakupannya untuk lansia sendiri memang tertinggal jauh dari kecamatan lain yang ada di Kabupaten Sukabumi. Kendati demikian, untuk cakupan vaksinasi umum, kecamatan Gunungguruh sudah mencapai 54 persen yang sudah ter vaksin.

Baca juga:
Kejar Target 60 Persen, Vaksinasi Lansia di Sidoarjo dalam Seminggu
Baca juga:  Barikade 98 Sukabumi Dukung Percepatan Vaksinasi BIN untuk Anak Usia 6-11 Tahun

“Ya, memang untuk cakupan lansia dibandingkan Kecamatan Gunungguruh ini jika dibandingkan dengan kecamatan lain tertinggal jauh. Dan untuk lansia sendiri di Kecamatan Gunungguruh ini, jumlahnya mencapai 5.400 jiwa. Ya, secara umum targetnya sudah tercapai,” terang Eka Widiaman.

Dikatakan Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Kabupaten Sukabumi,” Terlaksana kegiatan vaksinasi hari ini berkat kolaborasi dua Forkopimda Kota dan Kabupaten Sukabumi. Untuk dosis vaksinasi hari ini, dari dinas 600 dosis dan dari Polres Sukabumi Kota 400 dosis,” sambungnya.

 

Redaksi: lingkarpena.id
Redaktur: Akoy Khoerudin

Pos terkait