Tindakan Operasi Orthopedi RS Bhayangkara Setukpa Sukabumi, Diapresiasi Wakanwil Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Jabar

LINGKARPENA.ID | Wakil Kepala Wilayah (Wakanwil) Pelayanan Badan Penyelengara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, Provinsi Jawa Barat, memberikan Apresiasi kepada Rumah Sakit Bhayangkara Setukpa Tingkat II, Kota Sukabumi, atas pelayanan yang diberikan terhadap pekerja yang mengalami kecelakaan patah tulang.

Hal tersebut disampaikan Teguh Setiawan setelah melakukan silaturahmi dan sebagai mitra koordinasi Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) dari BPJS Ketenagakerjaan, sekaligus mengunjungi pasien bernama Timbang yang mengalami kecelakaan saat bekerja sebagai non ASN di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Sukabumi.

“Saya didampingi jajaran BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sukabumi, melakukan kunjungan untuk memastikan dan mendapatkan informasi lengkapnya dari temen-temen RS Bhayangkara Setukpa,” kata Teguh kepada Lingkarpena id, Jumat (08/09/2023).

Baca juga:  PLUT KUKM Gandeng Pemdes Mangkalaya Gelar Sosialisasi Pendaftaran Legalitas UKM

Menurut Teguh, setelah tadi menanyakan ke pasien Pak Timbang responnya sangat bagus yang diberikan oleh dokter dan tenaga kesehatannya kepada pasien. Ini merupakan respon positif Bagi BPJS Ketenagakerjaan.

“Saya berharap tentnya kerjasama ini berjalan positif, karena RS Bhayangkara Setukpa merupakan salah satu RS rujukan untuk Orthopedi dan dengan adanya pelayanan semakin membaik serta dapat lebih ditingkatkan kembali jumlah peserta keikutsertaan masyarakat menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan baik di Kota maupun Kabupaten Sukabumi,” tandasnya.

Selain keikutsertaan BPJS Ketenagakerjaan, sambung Teguh, bukan hanya formal saja namun informal. Jadi, pekerja sektor formal atau penerima upah dan pekerja sektor informasi atau bukan penerima upah. Dan itu memiliki hak yang sama untuk mengikuti BPJS Ketenagakerjaan.” tandasnya

Baca juga:  BPJS Ketenagakerjaan Edukasi Para PPK soal Program Perlindungan Sektor Jasa Konstruksi

Ditempat yang sama AKBP dr Much Sofwan Sp., OT., (K) Spien menambahkan bahwa ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Wakanwil Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Jabar, dan juga kebetulan ada kasus kecelakaan setelah pulang kerja mengalami kecelakaan.

“Setelah si pekerja mengalami kecelakaan, dibawa beberapa rumah sakit di Sukabumi lantaran terdapat kendala. Namun, pihak rumah sakit tersebut memberikan kembali rujukan ke RS Bhayangkara Setukpa. Karena kecelakaannya multi faktur dan mengalami luka yang cukup hebat,” ungkapnya.

Dengan begitu sambung dokter spesialis ahli tulang ini, RS Bhayangkara Setukpa langsung memberikan penanganan medis dengan mengambil langkah tindakan operasi bedah orthopedi.

Baca juga:  PLUT KUKM Kab Sukabumi dan BPJS Ketenagakerjaan Gelar Sosialisasi Kecamatan Pabuaran

“Nah, sejak itulah Wakanwil Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih terhadap dokter dan perawat yang sudah memberikan pelayanan serta tindakan secara maksimal kepada pasien,” bebernya.

Dokter nomer satu Spesialis ahli bedah tulang di Kota Sukabumi ini menegaskan untuk saat ini kondisi pasien asal Jampang Kabupaten Sukabumi sudah berangsur baik dengan 6 luka parah tulang dan akan di evaluasi di hari ke 4 apakah nanti ada kecacatan atau tidak. Kalau hasilnya bagus, tinggal menunggu penyambungannya tulang sekitar 4 bulan,” pungkasnya.

Pos terkait