Brak! Papan Reklame di Jalur Lingkar Selatan Roboh Timpa Motor dan Kios

Lingkarpena.id, SUKABUMI – Hujan lebat disertai angin kencang merobohkan papan reklame berukuran besar di Jalur Lingkar Selatan, Kota Sukabumi, sekira pukul 17.30 WIB, Selasa (8/12/2020). Tepatnya di pertigaan arah Jalan Pelabuhandua.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun dua unit sepeda motor dan beberapa kios rusak tertimpa robohan reklame.

Salah seorang saksi mata sekaligus korban, Sigit (31) menuturkan, saat itu dirinya sedang memarkir sepeda motornya untuk berteduh. Cuaca saat itu sedang hujan disertai angin. Sekitar pukul 17.30 WIB reklame besar tiba-tiba bergerak roboh diduga tak kuat menahan terpaan angin yang semakin kencang.

Baca juga:  Kecamatan Kabandungan Dikepung Longsor

“Melihat reklame hendak roboh, saya langsung lari menyelamatkan diri dan meninggalkan motor saya,” ungkapnya kepada lingkarpena.id di lokasi kejadian.

Baca juga: Diterjang Angin Kencang, Awning Pasar Rakyat Surade Ambruk

Warga sekitar, Eko (50) menambahkan, kejadian reklame runtuh ini berlangsung sekitar 10 menit saat hujan deras disertai angin kencang. Ia menduga, papan reklame ini tidak kuat menahan terpaan angin kencang karena tiang penyangganya sudah rapuh tidak terawat.

Baca juga:  Ini Akhir Polemik APDESI Kabupaten Sukabumi, LSM dan Media

Ditambah, kata Eko, pada saat pemasangan baligo iklan di reklame ini tidak diberi celah lubang angin. Sehingga tidak kuat menahan terpaan angin kencang. “Saya menyayangkan kepada pihak yang bertanggungjawab atas reklame ini, karena tidak dirawat dan diperhatikan reklamenya,” tandasnya.

Baca juga: Angin Kencang di Jampangkulon Robohkan Pohon dan Timpa Rumah Warga

Baca juga:  Daftar Sekarang! Peluang Mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Masih Terbuka Lebar

Semetara itu, pihak perusahaan pemilik reklame, Epul menyatakan akan bertanggung jawab terhadap kejadian nahas ini. Ia berjanji akan mengganti semua kerugian akibat robohnya reklame.

“Kami akan bertanggung jawab mengganti semua total kerugian akibat kejadian ini,” ucapnya singkat saat mendatangi lokasi kejadian.

Reporter : Faisal Munawar
Redaktur : Alan

Pos terkait