Lingkarpena.id, JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan apresiasinya kepada seluruh Bhayangkari yang telah ikut berjuang dan membantu masyarakat di tengah Pandemi Covid-19. Hal tersebut disampaikan Sigit dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-69.
Menurut Sigit, di tengah Pandemi Covid-19, Bhayangkari telah membuat beberapa program kerja yang membantu warga. Diantaranya adalah, program orang tua asuh bagi anak korban Covid-19, vaksinasi massal, bakti sosial dan donor darah. Selain itu bantuan untuk disabilitas, peduli lingkungan, pengembangan UMKM, dan berbagai webinar yang bermanfaat untuk masyarakat.
“Penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya, atas berbagai kegiatan dan program kerja Bhayangkari pada masa pandemi Covid-19 kepada masyarakat,” kata Sigit dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Jumat (22/10/2021) kemarin.
Baca juga: |
Peringati HUT HKGB Ke-69 Bhayangkari Curugkembar Kunjungi Isteri Alm. Purn PELTU Hidayat |
Mantan Kapolda Banten ini mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan oleh Bhayangkari selama ini, sejalan dengan upaya dan kerja keras yang dilakukan oleh Polri. Terlebih, dengan penanganan Pandemi Covid-19.
Oleh karena itu, Sigit menyebut, peran dari Bhayangkari adalah salah satu yang sentral dibalik semangat dan perjuangan dari seluruh personel kepolisian. Pasalnya, Bhayangkari selalu memberikan support dan bantuan untuk kemajuan Polri.
“Di balik organisasi Polri yang kuat ada organisasi Bhayangkari yang selalu siap mendukung dan membantu serta mensupport organisasi Polri,” ujar eks Kabareskrim Polri itu.