Terima Kunjungan Komnas Disabilitas, Wakil Wali Kota Sukabumi Komitmen Perhatikan Kaum Disabilitas

Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami saat menerima Cenderamata dari Komisi Nasional Disabilitas (KND) Dante Rigmalia bertempat di Ruang Utama Balai Kota Sukabumi, Kamis (23/2/2023).| Istimewa

LINGKARPENA.ID | Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami menerima kunjungan kerja Komisi Nasional Disabilitas (KND) yang langsung dipimpin oleh Ketua KND Dante Rigmalia bertempat di Ruang Utama Balai Kota Sukabumi, Kamis (23/2/2023).

Kegiatan ini dalam rangka untuk mendorong perhatian pada kalangan penyandang disabilitas. Selain wakil wali kota hadir pula Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada dan para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Baca juga:  Balita Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Sumur di Kota Sukabumi

“Banyak kegiatan dan program keberpihakan kepada kalangan disabiilitas mengacu kebijakan nasional, provinsi dan Kota Sukabumi, Terutama dalam kelangsungan hidup disabilitas karena kebanyakan menengah ke bawah,” kata Andri dikutip dari laman resmi kdp.sukabumi.go.id.

Sehingga lanjut dia, harus diperhatikan kalau tidak diperhatikan akan terpinggirkan. Terutama bagaimana Disabilitas mempunyai keberlangsungan hidup untuk menggapai masa depannya.

Baca juga:  Kunker Pangdam III/Siliwangi, Mayjen Kunto Arif Wibowo: Akan Buatkan Mesin Penjernih Air di Cikembar Sukabumi

“Di mana Kota Sukabumi memiliki program salah satu diamanatkan yakni secara ekonomi pelatihan dan pendidikan tergabung dalam koperasi,” tutup Wakil Wali Kota.

Sementara itu Ketua Komnas Disabilitas Dante Rigmalia menambahkan bahwa, Komnas datang ke Pemerintah Kabupaten/Kota untuk bersama-sama mengurus utamakan isu disabilitas.

“Bagaimana keberpihakan anggaran dan program bagi penyandang disabilitas. Di mana, negara memberikan apresiasi di mana dari 7 Komisioner Komnas Disabilitas 4 diantaranya penyandang disabilitas,” singkatnya. (*)

Baca juga:  Hadiri Hari Jadi Kabupaten Sukabumi Ke-152, Ini Harapan Wakil Wali Kota Sukabumi

Pos terkait