Belum Lama Dibangun, Begini Kondisi Jalan Merbabu Kota Sukabumi

Kondisi ruas jalan Merbabu Kota Sukabumi yang belum lama dibangun | Istimewa

LINGKARPENA.ID | Warga Kampung Cipelang Gede, RT 02/12 Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi keluhkan kondisi jalan Merbabu. Pengerjaan jalan diduga tidak sesuai spek.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua RW 12 Kelurahan Karangtengah. Dicky Permana mengatakan, ruas jalan Merbabu yang baru dua bulan dikerjakan oleh salah satu CV yang ditunjuk oleh Dinas PUR Bidang Bina Marga kondisinya sudah tak karuan.

Kondisi jalan Merbabu saat ini | ist

Menurut Dicky saat ini kondisi jalan Merbabu sudah rusak dan berlobang. Bahkan sangat rawan kecelakaan. Tidak sedikit pengendara roda dua terjebak kubangan jalan.

Baca juga:  UAS Disambut Ribuan Jemaah di Kota Sukabumi

“Warga Cipelang dan pengguna jalan mengeluhkan dengan pengerjaan pengaspalan yang diduga asal-asalan. Iya tidak sesuai dengan spek. Kualitas dan kuantitasnya tidak laik. Masa iya jalan baru beberapa minggu sudah rusak lagi,” kata Dicky kepada Lingkarpena.id, Rabu (18/1/2023).

Lanjut dia, pengerjaan pengaspalan dilakukan pada bulan November 2022 lalu. Dan kondisi sekarang sudah rusak lagi dan terlihat dengan jelas jalan yang di aspal berlubang dibeberapa titik pada ruas jalan merbabu.

Baca juga:  Kader Tersandung Kasus, Ketua DPD Golkar Kota Sukabumi Angkat Bicara
Tampak jelas kerusakan di ruas jalan Merbabu | ist

Diketahui jalan Merbabu tersebut berstatus jalan milik pemerintah Kota Sukabumi.

“Kami atas nama warga masyarakat RW 12 Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Gunungpuyuh, memohon agar pemangku kebijakan melalui DPUTR Bidang Bina Marga untuk segera memanggil CV yang melakukan perbaikan jalan tersebut,” jelasnya.

Menurut Dicky, kondisi jalan masih dalam masa pemeliharaan selama 180 hari. Maka dari pada itu CV tersebut harus bertanggung jawab atas pengerjaan pengaspalan di ruas jalan Merbabu untuk segera diperbaiki secepatnya.

Baca juga:  Wow! Selama Dua Pekan, Ini Jumlah Pelanggar Operasi Zebra Lodaya di Kota Sukabumi

“Apabila keluhan warga masyarakat tIdak di indahkan, kami akan menyampaikan langsung kepada Pak Wali Kota Sukabumi, Pak Achmad Fahmi,” pungkasnya.

Pos terkait