Donasi untuk Tanjakan Pasirpanjang Ciracap

FOTO: Tanjakan Pasipanjang yang merupakan salah satu tanjakkan yang memiliki tingkat kesulitan di ruas Jalan Mareleng-Ciracap Kabupaten Sukabumi. Kondisi jalan rusak dan makin menyulitkan paraa pengguna jalan.| Istimewa

LINGKARPENA.ID | Kondisi jalan kabupaten ruas Ciracap – Mareleng yang tak kunjung diperbaiki menggugah sekelompok anak muda Pasirpanjang untuk melakukan “aksi” perbaikan pada beberapa titik kerusakan di ruas jalan tersebut.

Salah satu titik kerusakan yang akan digarap pada aksi perdananya itu adalah pada tanjakan Pasirpanjang, tepatnya di Kampung Pasirpanjang RT 003/001, Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.

Koordinator aksi, Hilwan (27) tahun, saat dihubungi lingkar pena.id mengungkapkan, aksi yang akan dilakukan bersama rekan rekannya itu semata mata hanya untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan di tanjakan Pasirpanjang.

Baca juga:  Gandeng Perusahaan Tambang, UPTD PU Jampangtengah Perbaiki Jalan Rusak

“Aksi yang akan saya lakukan dengan teman teman ini tidak memiliki maksud lain kecuali untuk menghindari terjadinya kecelakaan di tanjakan Pasirpanjang. Kan tahu sendiri tanjakan itu selain panjang juga posisinya berbelok,” tutur Hilwan.

Lanjut kata dia, rencana aksi akan dimulai pada Minggu, 2 Februari 2025. Dan titik yang dijadikan lokasi aksi adalah tanjakan Pasirpanjang. Untuk kegiatan tersebut anak anak muda ini mengunggah pengumuman donasi di Facebook.

“Kepada para donatur atau simpatisan yang tergerak dengan rencana pengecoran jalan silahkan bisa menyalurkan donasinya ke nomor dana 0858-5385-0522,” ujarnya.

Baca juga:  Ini Rangkaian Sail dan Touring Kodam III Siliwangi di Sukabumi

Diakui Hilwan hingga kini belum ada sepeserpun donasi yang masuk. Kendati demikian ia akan tetap melakukan aksi perbaikan jalan tersebut dengan modal sendiri.

“Sampai saat ini belum ada donasi yang masuk, namun pekerjaan pengecoran jalan tetap akan dilaksanakan dengan modal sendiri,” tambahnya.

Tambah Hilwan, aksi yang akan dilakukannya itu akan mendapat bantuan modal untuk beli semen dari temannya yang kerja di Papua.

“Iya benar saya pernah komunikasi dengan teman yang kerja di Papua, dia akan membantu untuk beli semen dan uang lelah, tapi hingga saat ini belum mentranafer,” ujarnya.

Baca juga:  Polsek Gunungguruh Monitoring Penyaluran BPNT, Kades: Cikujang Amanan dan Tertib

Hilwan berharap aksi yang akan dilakukan bersama rekan rekannyaa itu jangan dianggap negatip atau hal lain berkonotasi menyindir pemerintah, tetapi pyur ia lakukan semata mata hanya tak ingin melihat lagi pengguna jalan tersebut mengalami kecelakaan disebabkan kondisi jalan yang rusak.

“Saya sering melihat pengguna jalan, terutama ibu ibu mengalami kecelakaan di tanjakan tersebut. Memang laju sepeda motor atau kendaraan lain saat melewati tanjakan tidak kencang, hanya saya sering melihat terjadi kecelakaan disana,” imbuh Hilwan.

Pos terkait