LINGKARPENA.ID – Kepala Satuan Pelayanan Pemeliharaan Jalan dan Jembatan (KSPPJJ) wilayah IV, UPTD II Sukabumi terlibat pos pam pengamanan malam idul fitri 1443 Hijriyah 2022 Masehi, dilaksanakan pada Ahad (1/5/22) malam.
Pengamanan malam takbiran idul fitri 1443 Hijriyah yang melibatkan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Surade ini akan digelar di empat titik lokasi pos yang sudah ditentukan lokasinya.
Menurut Kepala Satuan Pelayanan Jalan dan Jembatan wilayah IV Jabar, Etis Sutisna mengatakan, keterlibatan dirinya itu merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap pemerintah daerah dalam hal ini Forkopimcam diwilayah IV tersebut.
“Keikutsertaan Binamarga dalam pos pam malam takbiran ini merupakan bentuk dukungan terhadap pemerintah daerah. Sinergitas bukan cuma yang bersifat formil saja kan, kegiatan yang dilakukan malam ini bagi menurut saya salah satu dukungan sosial,” terang Entis, kepada Lingkarpena.id usai kegiatan apel gabungan.
Sebelum dilakukan pengamanan malam takbiran terlebih dahulu dilaksanakan apel gabungan forkopimcam yang digelar dihalaman Tosebra Hawai, Jalan Raya Pasar Surade, sekitar pukul 21.00 WIB.