Ramai, Telkom Cibadak Sukabumi Akan Sisir Wifi Ilegal Pengguna Indihome

Gambar Ilustrasi

LINGKARPENA.ID | Ramai menjadi sorotan terkait pengguna jaringan telekomunikasi rumahan melalui jarigan WIFI di kawasan Cibadak akan dilakukan penyisiran oleh pihak Telkom Cibadak dalam waktu dekat ini.

Banyaknya pengaduan karena maraknya penyebaran Wifi/Hotspot yang diduga ilegal dengan memanfaatkan jaringan indihome milik PT Telkom Indonesia. berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dalam waktu dekat pihak Telkom Cibadak akan menyisir konsumen nakal di wilayah kerjanya tersebut.

Baca juga:  Banjir Rendam Rumah Warga di Dua Desa, di Kecamatan Parakansalak Sukabumi

Hal itu disampaikan Kepala Cabang Telkom Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Irpan saat dihubungi wartawan melalui aplikasi Whatsapp nya. Menurut Irpan menyebut pihaknya mendapat laporan yanga disertai data akurat terkait adanya penyalahgunaan jaringan indihome yang dilakukan oleh oknum konsumen.

Maka dari itu pihaknya akan segera turun langsung kelapangan untuk melakukan penindakan kepada konsumen yang nakal tersebut.

“Laporan sudah kami terima. Nanti kami akan turun ke lapangan untuk mengecek lokasinya. Ya untuk jaringan indihome itu tidak diperbolehkan di reseller. Ya karena di Telkom sendiri sudah disiapkan produknya yang bisa di reseller. Jadi Indihome itu hanya untuk penggunaan pribadi saja,” jelas Irpan, Rabu (21/02) kemarin.

Baca juga:  Persiapan BK Pra Porda Jabar 2021, IPSI Kabupaten Sukabumi Gembleng Atlet

Terpisah, salah satu pengusaha wifi yang enggan disebutkan namanya yang diduga menyalahgunakan jaringan indihome saat di konfirmasi awak media membantah soal isu tersebut. Menurutnya ia saat ini sudah beralih jaringan ke pihak swasta yakni Alfatindo.

Namun, kata dia, saat ini ia masih menggunakan jaringan indihome yang sifatnya sementara, hanya sekedar backup saja lantaran jaringan swastanya sering terputus.

Baca juga:  Polsek Ciracap Gelar Vaksin di Teras Masjid

“Ya kalau masalah tau atau tidaknya pihak Telkom, mereka pasti pada taulah kondisi dilapangan. Karena saya juga berlangganan indihome sudah lama. Bahkan sebelum beralih ke Alfatindo,” singkatnya.**

Pos terkait