LINGKARPENA.ID | Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menghadiri Silaturahmi Direktur Rumah Sakit Regional Jawa Barat, acara tersebut berlangsung di RM Sunda Rasa, Kecamatan Cikole, Rabu (21/06/2023).
Momen ini dalam menguatkan kolaborasi antar rumah sakit khususnya dalam pelayanan kepada warga. Selain wali kota, hadir Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi Reni Rosyida Muthmainnah.
”Ada dua masalah yang jadi perhatian yakni akses layanan kesehatan dan kualitas layanan kesehatan, Harpaannya pertemuan silaturahmi ini mempermudah akses layanan dan melengkapi kekurangan serta saling kolaborasi antar RS,” kata Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dalam sambutannya dikutip dari laman resmi kdp.sukabumi.go.id
Pertemuan ini kata Fahmi, di inisiasi oleh semangga bersama sama saling bersinergi antara RS di Jabar. Selama ini sudah terjalin kolaborasi dan komunikasi.
Misalnya rujukan dilakukan dan koordinasi lainnya. Apalagi, RSUD R Syamsudin rujukun regional untuk pendidikan.
Terakhir, wali kota menitipkan benar hilangkan ego sebagai rumah sakit negeri maupun swasta dan mari kuatkan kebersamaan,” pungkasnya. (*)