HUT ke103, Direktur UOBK RSUD R Syamsudin SH Minta Utamakan Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat Sukabumi

Direktur UOBK RSUD R Syamsudin SH, dr. Donny Sullifan, saat memberikan keterangan kepada awak media | Azis Ramdhani

LINGKARPENA.ID | Direktur UOBK RSUD R Syamsudin SH, dr. Donny Sullifan, dalam penyampainnya di HUT ke-103 sesuai visi rumah sakit agar supaya lebih terimplementasikan pada pelayanan kesehatan.

Hal tersebut disampaikannya seusai memperingati HUT UOBK RSUD R Syamsudin SH ke-103, sekaligus dengan HUT RI ke-78 yang bertempat di halaman depan Rumah Sakit, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Sabtu (09/09/2022).

Baca juga:  Pesan Kapolres Sukabumi Kota di Hari Sumpah Pemuda

“Iya, yang pertama kita merubah logo RSUD menjadi lebih profesional, dekat dan nyaman. Untuk secara fisiknya juga meresmikan jalan trotoar Pedestrian,” kata dr Donny Sullifan kepada Lingkarpena.id.

Donny juga menyebut, saat ini pasien yang datang ke UOBK RSUD R Syamsudin SH mengalami peningkatan sebanyak 35 persen. Ini menunjukan kepercayaan terhadap masyarakat terhadap Rumah Sakit plat merah.

Baca juga:  Jabatan Dirut RSUD Syamsudin Jadi Kontroversi

Dirinya juga menyebutkan rampungnya jalan Pedestrian sebagai salah satu simbol untuk memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat khususnya pasien rumah sakit.

“Sedangkan amanah dari transformasi digital yakni rekam medik elektronik, mulai dari perawatan IGD, rawat jalan, rawat inap, itu semua sudah berupa rekam medis elektronik,” berbenya.

Sementara itu  untuk menjawab tantangan sambung dokter spesialis rekam medik tersebut, saat ini masih tunggu obat kurang dari standar yakni memberikan obat kerumah pasien yang beralamat di wilayah Kota Sukabumi.

Baca juga:  Polisi yang Tangkap Geng Motor dan Bandar Narkoba Diberikan Penghargaan Oleh Kapolres Sukabumi Kota 

“Jadi misalkan pasien yang jauh dari kota, pasiennya bisa langsung pulang dan obat diantarkan free alias gratis tanpa dipungut biaya tambahan,” pungkasnya.

Pos terkait