Rakernas PPNSI dan Pelantikan Pengurus Periode 2020-2026 di Pangrango Sukabumi

Lingkarpena.id, SUKABUMI – Drh. Slamet membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Perhimpunan Petani dan Nelayan Seluruh Indonesia (PPNSI) di Resort Pangrango, Salabintana, Kabupaten Sukabumi, Minggu, (19/09/2021).

Ketua Umum Perhimpunan Petani dan Nelayan Seluruh Indonesia (PPNSI) drh. Slamet yang kebetulan menjabat sebagai Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKS, membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PPNSI di Resort Pangrango Sukabumi. Dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh pengurus PPNSI mulai tingkat Pusat, Provinsi hingga Daerah.

Baca juga:  Menjelang Takbiran Si Jago Merah Ngamuk di Surade, Dua Rumah Hangus Tidak Terselamatkan
Baca juga:
Dirjen Hortikultura dan Komisi IV DPR RI Lakukan Sinergitas Tingkatkan Kapabilitas Petani

“Saya ucapkan terima kasih atas terselenggaranya Pelantikan Pengurus PPNSI periode 2021-2026 serta Rakernas kepada seluruh pengurus PPNSI mulai tingkat Pusat, Provinsi hingga Daerah,” ucap drh. Slamet kepada awak media.

Dirinya menegaskan, bahwasannya PPNSI akan menjadi mitra yang baik bersama pemerintah dalam hal keberpihakan kepada petani dan nelayan. Tentunya saat program dari pemerintah untuk petani dan nelayan di salurkan maka PPNSI akan mendukung secara penuh. Dan apabila kurang berpihak kepada kalangan petani dan nelayan maka PPNSI akan berikan masukan yang membangun.

Baca juga:  Jalin Sinergitas, Diskominfosan Kabupaten Sukabumi Kunjungi Diskominfo Provinsi Jawa Barat

“Tentu PPNSI akan menjadi mitra yang baik bersama pemerintah dalam hal keberpihakan kepada petani dan nelayan, apabila kurang berpihak kepada kalangan petani dan nelayan maka PPNSI akan berikan masukan yang membangun,” tegasnya.

Baca juga:
Distan Sukabumi Apresiasi Langkah Dirjen Hortikultura dan Anggota Komisi IV DPR RI

Dikatakan drh. Slamet, rakernas kali ini adalah untuk menjawab kemanfaatan para petani dan nelayan yang bergabung di PPNSI.

Baca juga:  Peresmian Jalan Cikakak-Ciputat, Bupati dan Kadis PU Disambut Antusias Warga

“Ya, rakernas kali ini, tujuannya guna menjawab kemanfaatan para petani dan nelayan yang bergabung di PPNSI. Sehingga jika ada keluhan kita cari solusinya demi keberlangsungan petani dan nelayan,” tambahnya.

 

 

Reporter: Ram
Redaktur: Akoy Khoerudin

Pos terkait