Setiap jelang 1 April kami selalu tersenyum simpul bukan karena merencanakan April Mop, tapi kembali bertanya, “Apakah sebelum 1 April 1914 Kota Sukabumi sebagai entitas sosial, ekonomi dan lain-lain sebagai bentuk peradaban kota belum ada atau belum lahir?”
Kami sangat yakin, sebelum 1 April 1914 struktur kota di kawasan Tjikole dan sekitarnya sudah terbentuk. Terutama struktur sosial dan ekonomi. Termasuk pemerintahan, dalam hal ini Kaboepatian Soekaboemi setelah membentuk otonomi sendiri lepas sebagai Kepatihan Tjikole sebagai bagian dari Kaboepatian Tjiandjoer.
Aktifitas sebagai ‘kota’ tentu saja sudah berlangsung. Nyatanya dan bukti yang paling jelas adalah, berdirinya Stasiun Besar Sukabumi yang jauh sebelum 1 April termasuk entitas fisik kota lainnya berupa pasaar di seberang Stasiun Sukabumi dan lorong perdagangan dan jasa pada Jalan Raya Pos (Groote Postweg).
Mesjid di area tanah yg diwakafkan oleh Penghulu H. Achmad Djuwaeni yang sekarang menjadi Masjid Kaum Kota Sukabumi persis diseberang Pendopo Kabupaten Sukabumi, termasuk Roomsche Kerk (Katedral ?) yang berdiri tepat disisi selatan Masjid atau pada lokasi berdirinya BJB saat ini.
1 April 1914 adalah keputusan Pemerintah Hindia Belanda dalam menentukan wujud resmi Pemerintahan Kota Sukabumi. Gemeente van Soekaboemi yang kemudian akan dipimpin oleh Burgemeester, atau semacam Kepala Kota Praja (Walikota). Hal ini jelas entitas wilayah perkotaan, atau peradaban kota Sukabumi telah ada. Sebelum entitas dan identitas resmi Pemerintahan Kota Sukabumi dibentuk sebagai badan.
Dengan demikian, naiflah kita jika menyamakan lahirnya Pemerintah Kota dengan kelahiran dari keberadaan atau eksistensi Kota itu sendiri yg jelas telah ada sebelumnya.
Artinya, keberadaan entitas dan wilayah atau peradaban kota saat ini kadung ditarik atau dikerdilkan dengan kelahiran pemerintahan itu sendiri. Atau, apakah ini ternyata April Mop yang sengaja diciptakan Belanda sebagai warisan kolonial untuk kita….?
Selamat Hari Lahir PEMERINTAHAN Kota Sukabumi
1 April 1914 – 1 April 2021
1 APRIL itu … Selamat HUT PEMERINTAHAN Kota Sukabumi (1 April 1914)
Selamat atas kemenangan kelompok Geuzen (leluhur aristokrasi bangsa belanda) yg dipimpin Willem van Nassau (William van Oranje) dalam merebut kota Brielle dari Kerajaan Spanyol pada Tanggal 1 April 1572.
Kemenangan ini seringkali dianggap sebagai tonggak ‘Kemerdekaan Belanda’ terlepas dari Spanyol dalam perang 80 Tahun yg dimotori oleh De Zeventien Provincien (17 Provinsi yg juga sempat dicatut Sunda Empire 🤭🤣)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente Soekaboemi (1 April 1914)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Buitenzorg (1 April 1905)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Malang (1 April 1914)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Bandoeng (1 April 1906)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Batavia (1 April 1905)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Cheribom (1 April 1906)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente van Surabaya (1 April 1906)
Selamat HUT Pembentukan Gemeente-Gemeente lainya (keburu cape nulisnya 🤣)
Selamat MERAYAKAN APRIL MOP !!!
I Hendy Faizal (Egon), Lucky Noorlukman, Avhes A. Solihin