Lingkarpena.id, Sukabumi – Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) antara angkot jurusan Cicurug-Cibadak menghantam sebuah motor di Jalan Raya Nasional III Sukabumi-Bogor. Peristiwa tabrakan terjadi di Kampung Sundawenang Desa Sundawenang Kecamatan Parungkuda Kabupaten Sukabumi, Senin (12/072021).
Angkot bernomor polisi F 1924 QO yang dikemudikan Wawan Setiawan tidak bisa menghindari motor Jupiter MX bernomor polisi B 6139 TDF yang dikemudikan Wayan Budiarto yang terlalu ke kanan sehingga mengalami tabrakan yang mengakibatkan motornya masuk ke kolong mobil angkot.
Baca juga: |
2 Remaja Korban Kecelakaan di Cikidang Luka dan Patah Kaki, Pengendara Avanza Menghilang |
“Motor yang dikemudikan Wayan Budiarto datang dari arah Cibadak, dan menurut keterangan saksi di lapangan motor agak terlalu ke kanan sehingga terjadi tabrakan,” kata Anggota Lakalantas Polres Sukabumi, Aipda Suryanto, saat dihubungi lingkarpena.id.
Pengendara motor mengalami patah tulang pada kaki bagian kanan sehingga harus dilarikan ke RS Sekarwangi. Sementara pengemudi angkot tidak mengalami luka-luka serius, hanya shock akibat kejadian tabrakan tersebut.
Baca juga: |
Kecelakaan Lalu Lintas di Lembursitu Renggut Nyawa Member Klub Motor Utah Lalay |
“Tad kita sudah mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) lalu melakukan penyelidikan dan menanyakan saksi di lapangan terkait peristiwa kecelakaan itu, namun korban pengendara motor belum bisa dimintai keterangan karena alami luka cukup parah sehingga harus dirawat terlebih dahulu,” kata Suryanto.
Suryanto menambahkan kedua unit kendaraan yang mengalami tabrakan sudah diamankan pihak Unit Laka Lantas Polres Sukabumi untuk dilakukan penyelidikan dan dijadikan sebagai barang bukti di Pos Elang Laka Lantas Polres Sukabumi.
Reporter: Akoy Khoerudin
Redaktur: Dharmawan Hadi